Home
BERITA TNI POLRI
Jelang Hari Jadi Divisi 3 Kostrad yang ke-3 Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarmed 6/3 Kostrad Gelar Pembagian Sembako dan Karya Bakti di 21 Pos Perbatasan
Jelang Hari Jadi Divisi 3 Kostrad yang ke-3 Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarmed 6/3 Kostrad Gelar Pembagian Sembako dan Karya Bakti di 21 Pos Perbatasan

Papua, Wartapembaruan.co.id - Untuk merayakan hari jadi Divisi 3 Kostrad Darpha Chakti Yuda yang ke-3 Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarmed 6/3 Kostrad serentak melaksanakan pembagian sembako dan karya bakti di 21 Pos perbatasan RI-RDTL, Jumat (07/05).
Dalam kegiatan kali ini Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor barat membagikan Paket sembako berupa beras, mie, gula, minyak goreng dan berbagai sembako lainnya yang diserahkan kepada masyarakat didaerah perbatasan RI-RDTL Sektor barat, selain membagikan sembako kegiatan yang dilakukan Satgas Yonarmed 6 dalam peringatan HUT Divisi 3 Kostrad yang ke-3 yaitu melakukan berbagai karya bakti di 21 Pos yang tersebar di Sektor Pamtas RI-RDTL Sektor Barat seperti Pembersihan Jalan, Membantu pembangunan rumah warga dan merehab lopo gereja.
Selain untuk menyambut hari jadi Divisi 3 kostrad yang ketiga kegiatan ini merupakan bentuk silaturahmi sekaligus perhatian dari satgas Yonarmed 6 kepada masyarakat diperbatasan.
"Rangkaian kegiatan untuk menyambut hari jadi Divisi 3 Kostrad Darpha Chakti Yuda yang ke-3 ini merupakan bentuk kepedulian kita selaku Satuan Tugas RI-RDTL Sektor Barat kepada masyarakat di perbatasan RI-RDTL serta merupakan kewajiban kita bersama untuk saling berbagi dan membantu sesama" ungkap Letkol Arm Andang Radianto, S.A.P., selaku Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarmed 6/3 Kostrad.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Dalam rangka meningkatkan prestasi dan semangat berkreasi anak, Milan Management menggelar acara Festival Rank...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Dirpolairud) Polda Jambi melaksanakan kegiatan Penandatanganan Pakta...
-
Wartapembaruan.co.id, Jakarta ~ melalui PT Pertamina Patra Niaga kembali menaikkan harga gas elpiji mulai 10 Juli 2022. Harga g...
-
Wartapembaruan.co.id, Jambi ~ Kepala Staf Korem 042/Gapu Kolonel Inf M. Yamin Dano pimpin upacara bendera Mingguan bertempat d...
-
MAKASSAR, Wartapembaruan.co.id - Tim domino dari alumni SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar Angkatan 85 berhasil meraih Juara 1 dalam hajatan be...