Iklan

TNI Ajarkan Cara Membuat Kripik Bayam dan Peyek Kacang di Papua

warta pembaruan
19 Oktober 2021 | 3:08 PM WIB Last Updated 2021-10-19T08:08:16Z
Skamto, Wartapembaruan.co.id - Prajurit TNI Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs Pos Skamto memberikan pelatihan pembuatan keripik bayam dan peyek kacang kepada mama-mama Kampung Yowong RT 2, Distrik Arso Barat Kabupaten Keerom, Papua. (19/10/2021)

Danpos Skamto Lettu Inf Hery Wahyu mengatakan pelatihan membuat keripik bayam dan peyek kacang ini   bertujuan untuk meningkatkan keterampilan  mama-mama dalam memanfaatkan bayam dan kacang yang mungkin selama ini hanya sekedar direbus dan dibuat sayur sederhana.

"Kegiatan pelatihan kali ini, bertujuan memberikan keterampilan pembuatan makanan ringan yang lebih bernilai ekonomis, sehingga diharapkan dapat meningkatkan penghasilan ekonomi keluarga bagi masyarakat di perbatasan ini. Mama-mama sangat antusias dan bersemangat dalam menerima pelatihan. Kami (Satgas) berharap keterampilan yang diterima oleh mereka bisa menjadi bekal untuk menambah penghasilan keluarga", ucap Danpos.

Lebih lanjut dikatakan, "semoga kedepan semua keterampilan yang telah diajarkan oleh personil satgas dapat terus dilaksanakan oleh masyarakat. Sehingga dapat dijadikan sebagai usaha kecil dalam membantu meningkatkan perekonomian keluarga mereka", ujar Danpos.(Pen Yonif 131/Brs)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • TNI Ajarkan Cara Membuat Kripik Bayam dan Peyek Kacang di Papua

Trending Now

Iklan