Iklan

Kegiatan Bakti Sosial Polri Polsek Pulau Maya Karimata Bantuan Sumur Bor dan Pompa Air

warta pembaruan
01 September 2023 | 7:52 AM WIB Last Updated 2023-09-01T00:52:31Z


Kayong Utara Kalbar, Wartapembaruan.co.id
-- Kapolsek Pulau Maya Karimata IPDA SR Sembiring bersama Anggota Polsek Pulau Maya Karimata, melaksanakan Bakti Sosial Polri bantuan sumur Bor dan Pompa Air serta Pembagian Air bersih gratis kepada Warga Tanjung Satai Kec.Pulau Maya Kab.Kayong Utara.Pada hari Kamis tanggal 31 Agustus 2023.

Kegiatan ini merupakan kepedulian Polri melalui Polsek Pulau Maya Karimata Polres Kayong Utara menyalurkan bantuan air bersih kepada masyarakat yang mengalami kesulitan tentang ketersediaan air bersih di musim kemarau.

Disaat ini dan kegiatan ini adalah program yang dilaksanakan oleh Kepolisian Republik Indonesia dengan tujuan untuk mengatasi kesulitan warga tentang ketersediaan air bersih.

Kapolsek IPDA SR Sembiring mengatakan bahwa wilayah hukum Polsek Pulau Maya Karimata Sebagian mengalami krisis air bersih dikarenakan musim kemarau yang panjang, semenjak bulan Agustus 2023 ini.


Kedepannya kegiatan ini akan dilaksanakan secara bergantian di seluruh wilayah Hukum Polsek Pulau Maya Karimata kita akan laksanakan pengamanan pembagian air bersih ini supaya tertib dan lancar.

Sekaligus kapolsek menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk menghemat penggunaan air bersih agar stok air dapat bertahan lebih lama. 

Masyarakat diminta untuk tidak melakukan pemborosan air, seperti membiarkan keran berjalan tanpa penggunaan atau menggunakan air hujan untuk keperluan non-konsumsi.

Sumber: Kapolsek Pulau Maya Polres Kayong Utara Polda Kalbar

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kegiatan Bakti Sosial Polri Polsek Pulau Maya Karimata Bantuan Sumur Bor dan Pompa Air

Trending Now

Iklan