Iklan

Hadiri Pelepasan Bibit Ikan Di Kamang Baru, Wabup Sijunjung Ingatkan Masyarakat Jaga Kesehatan Di Masa Pandemi

warta pembaruan
13 Juli 2021 | 10:38 PM WIB Last Updated 2021-07-13T15:38:47Z


SIJUNJUNG, WARTAPEMBARUAN.CO.ID
- Wakil Bupati Sijunjung H. Iraddatillah, S.pt melepas 5.000 (lima ribu) bibit ikan lubuk larangan Sungai Galingging dilokasi Wahana Wisata Bukit Malaikat  Jorong Kamang Abadi/Madani , Nagari Kamang, Kecamatan Kamang Baru, Selasa (13/07/2021).

Pada kesempatan itu Wabup didampingi Kadis dan Sekretaris Pangan Perikanan, Nizam Ul Muluk dan Syahir, Sekretaris PUPR, Sarwo Edi, Camat Kamang Baru, Hamdan, S.STP dan Wali Nagari Kamang, Syafri.

Wali Nagari Kamang, Syafri dikesempatan itu mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah atas bantuan bibit ikan untuk lubuk larangan Wahana Wisata Bukit Malaikat ini.


"Mengapa Wahana Wisata ini kami berinama Bukit Malaikat, karena kami berharap adanya Malaikat Ridwan yang merupakan malaikat surga hadir di Wahana Wisata ini. Ini dimaksudkan agar lokasi wisata ini bisa menjadi  surga bagi masyarakat yang berkunjung disini hendaknya," ujar Syafri.

Anggota DPRD asal Kamang Baru, Sukardi yang hadir pada kegiatan tersebut juga mengucapkan terima kasih atas bantuan bibit ikan ini. 


"Dengan adanya bibit ikan ini bisa menambah modal wisata yang ada dinagari kamang ini hendaknya," ujarnya.

Wakil Bupati Sijunjung Iraddatillah dikesempatan itu menyebutkan, Pemerintah Daerah akan terus membantu dan mendukung kegiatan masyarakat yang bertujuan untuk pembangunan di Kabupaten Sijunjung


Ia mengharapkan dengan adanya wahana wisata ini nantinya bisa berkembang apalagi dijaga bersama sama.

"Mari kita pelihara dengan baik lokasi ini bersama sama, dengan bersama nantinya akan timbul rasa kekeluargaan dan saling menjaga," ujar Wabup Radi.

Wabup juga mengingatkan kepada masyarakat agar selalu menjaga kesehatan di masa pandemi Covid 19.

"Mari selalu kita patuhi protokol Covid 19 ini, semoga dengan sama mematuhi, insyaallah Covid ini akan hilang, sehingga wisata kita bisa ramai dan berkembang nantinya," harap Wabup Iraddatillah. (Andri/Zaki)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hadiri Pelepasan Bibit Ikan Di Kamang Baru, Wabup Sijunjung Ingatkan Masyarakat Jaga Kesehatan Di Masa Pandemi

Trending Now

Iklan