Iklan

Turut Jaga Kamtibmas, Kapolres Jaktim Apresiasi Kelompok Masyarakat di Cipinang Besar Utara

30 Oktober 2022 | 12:59 PM WIB Last Updated 2022-10-30T05:59:28Z


Wartapembaruan.co.id, Jakarta
- Kombes Pol. Budi Sartono pimpin apel 4 Pilar di Gang Mayong RW 05 dan RW 06 Kel. Cipinang Besar Utara Jatinegara Jakarta Timur.

Giat ini rutin dilaksanakan jajaran Polres Metro Jakarta Timur guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dan ajang silaturahmi dengan unsur kelompok masyarakat.

Apresiasi dari Kapolres kepada seluruh Kelompok masyarakat ( FKDM, Pokdarkamtibmas, Siskomas, LMK ) di RW 05 dan 06 Kel Cipinang besar Utara yang telah bekerjasama menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif.

" Masalah apapun yang berkaitan dengan pidana dan narkoba laporkan Pak, karena khususnya narkoba asal muasal kejahatan dari narkoba. " Pungkas Budi dalam arahannya.

Dalam kegiatan apel 4 Pilar dihadiri Kabag Ops, Kasat Binmas, Kapolsek, TNI, Satpol PP dan unsur kelompok masyarakat di Gang Mayong RW 05 dan 06 Jatinegara.

" Sekarang informasi sangat cepat Bapak Ibu, apalagi dengan adanya medsos. Maka dari itu saya dan anggota akan cek langsung ke wilayah bilamana terjadi tawuran." Lanjutnya.

"Semua elemen masyarakat dan unsur Pemerintah saling bersinergi , maka 4 pilar ini harus kuat dan solid. Keikutsertaan masyarakat dalam pemeliharaan kamtibmas sangat diharapkan, masyarakat punya potensi yang besar untuk mendukung terciptanya situasi yang kondusif terutama di lingkungannya sendiri." Tegas Kapolres.

Semoga kegiatan ini memberi manfaat bagi masyarakat dalam rangka mendukung Polri dalam peningkatan pemeliharaan Kamtibmas.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Turut Jaga Kamtibmas, Kapolres Jaktim Apresiasi Kelompok Masyarakat di Cipinang Besar Utara

Trending Now

Iklan