Iklan

Buka Pendaftaran Balon Kepala Daerah Dan Wakil Kepala Daerah,Franc Bernhard Tumanggor Pendaftar Pertama Di Partai Golkar Pakpak Bharat

warta pembaruan
19 April 2024 | 4:58 PM WIB Last Updated 2024-04-19T09:58:50Z


Pakpak Bharat, Wartapembaruan.co.id
- DPD Partai Golkar Kabupaten Pakpak Bharat telah membuka Pendaftaran Dan Penjaringan Calon Kepala Daerah dan Calon wakil kepala daerah Kabupaten Pakpak Bharat Periode 2024-2029.

Pembukaan pendaftaran dan penjaringan Calon Kepala Daerah dan Calon wakil kepala daerah dilaksanakan di Sekretariat Partai Golkar, di Desa Traju, dimulai dari tanggal 9 - 23 April 2024.

Pada hari ini, Kamis (18/4/2024), DPD Partai Golkar Kabupaten Pakpak Bharat langsung sekaligus menerima 2 (Dua) orang pendaftar Balon Kepala Daerah.

Pendaftar pertama Balon Kepala Daerah di Partai Golkar Pakpak Bharat diawali dari bupati petahana, yaitu Franc Bernhard Tumanggor dan disusul oleh Wakil Bupati Petahana, Mutsyuhito Solin.

Kedua Balon Kepala Daerah tersebut langsung disambut Ketua Tim Pendaftaran Dan Penjaringan Marihot Munthe, Ketua Golkar Pakpak Bharat Elson Angkat, pengurus partai Golkar kecamatan, serta undangan lainnya. 

Marihot Munthe kepada wartawan mengatakan, DPD Partai Golkar Pakpak Bharat membuka Pendaftaran Dan Penjaringan Calon Kepala Daerah dan Calon wakil kepala daerah Kabupaten Pakpak Bharat Periode 2024-2029 dimulai tanggal 9 s.d 23 April 2024.

Ditegaskan Marihot, bahwa pendaftaran untuk balon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah di Partai Golkar Pakpak Bharat ini terbuka untuk umum, baik itu kader maupun non kader.

"Mendaftar balon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah dari partai Golkar Pakpak Bharat ini terbuka untuk umum, baik itu kader maupun non kader," kata Marihot menegaskan.

Sementara Elson dalam sambutannya mengatakan, siapa saja nanti calon yang direkomendasikan Partai Golkar nantinya dalam Pemilukada 2024 mendatang, tetap wajib dimenangkan. 

"Sesangkan di Provinsi wajib kita menangkan apalagi di kabupaten, kan begitu. Kerna ini menyangkut eksistensi partai Golkar kedepan," tegas Elson.


Elson Angkat menyampaikan, kemenangan partai Golkar di Pakpak Bharat dalam pemilihan legislatif di pemilu 2024 yang lalu merupakan sebagai bentuk kecintaan masyarakat terhadap pemerintah Pakpak Bharat.

"Kerna partai Golkar Partai Pemerintah. Ketika kami kampanye, kami sosialisasikan apa saja program pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat. Kebetulan masyarakat menerima program-program itu. Sehingga kita dapat kenaikan lebih dari 100 persen," kata Elson.

Menurut Elson, kemenangan partai Golkar disamping dirayakan dengan penuh kegembiraan tetapi juga menjadi tantangan bagi pihaknya. 

"Kerna janji kita kemarin,  doktrin karya kekaryaan itu merupakan fungsi partai golkar. Oleh sebab itu, dengan 6 duduk legislatif kita maka itu tantangan apakah legislatif-legislatif dari partai Golkar itu mampu mewujudkan harapan yang ada di masyarakat. Itu itinya. Kalau kita mampu mewujudkan apa yang didalam harapan masyarakat, kita yakin dan percaya seperti yang disampaikan pak bupati 2029 target kita adalah 9 kursi DPRD pakpak Bharat," kata Elson.

Sehingga, untuk mencapai target kedepan, Elson meminta kader-kader partai Golkar Pakpak Bharat dengan di didukung oleh anggota-anggota lesgislatif dari partai golkar, kepala daerah yang diusung partai Golkar, untuk bekerjasama dan sama-sama bekerja. "Mudah-mudahan target itu kedepan akan tercapai," 


Pasca melakukan pendaftaran, Franc Bernhard Tumanggor mengawali sambutannya mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh pengurus DPD Partai Golkar Pakpak Bharat.

Dalam pendaftarannya hari ini sebagai Balon Bupati Pakpak Bharat ke DPD Partai Golkar Pakpak Bharat, ia tetap memberikan keputusannya terhadap partai Golkar.

"Saya juga baru mendaftar tadi jadi balon bupati, segala keputusannya nanti kita tunggu dari partai golkar," kata Franc Bernhard Tumanggor.

Dia memohon doa masyarakat Pakpak Bharat, karena Pakpak Bharat harus bangkit dan maju seperti daerah Lain, baik itu dari sektor ekonomi, SDM dan pembangunan sarana prasarana nya.

"Masih banyak Program yang Pro Rakyat belum terselesaikan, dikarenakan keterbatasan masa jabatan. Belum lagi sewaktu menjabat, ada wabah Covid-19 yang butuh Perhatian serius dan menyerap anggaran cukup besar sehingga menghambat pembangunan,” ungkapnya.(Sibanu)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Buka Pendaftaran Balon Kepala Daerah Dan Wakil Kepala Daerah,Franc Bernhard Tumanggor Pendaftar Pertama Di Partai Golkar Pakpak Bharat

Trending Now

Iklan