Iklan

Koarmada III dan Jajaran Terus Gelar Vaksinasi Covid-19 di Kota dan Pulau Kecil

warta pembaruan
23 November 2021 | 1:27 PM WIB Last Updated 2021-11-23T06:27:16Z


Sorong, Wartapembaruan.co.id
-- Komando Armada (Koarmada) III dan jajaran menggelar serbuan vaksinasi maritim dari pesisir hingga kota-kota besar setiap hari. Serbuan vaksinasi yang dilancarkan Dinas Kesehatan Koarmada III digelar di semua Alfamart Kabupaten Sorong, Papua Barat, selama sepekan. 

Kepala Dinas Kesehatan Koarmada III Kolonel Laut (K) dr. Donny Susilawardana, Sp.Rad., mengatakan semua warga yang terdaftar akan dilayani, kecuali dengan pertimbangan kesehatan. “Khusus di Alfamart Aimas terdaftar 200 orang dan diupayakan semuanya tervaksin. Seluruh tempat vaksinasi yang digelar Koarmada III disiapkan vaksin Aztrazeneca, Sinovac, dan Sinopharm,” ujarnya di Aimas, Selasa (23/11/2021).  


Secara simultan, serbuan vaksinasi Covid-19 di pulau-pulau kecil berpenghuni juga dilancarkan secara masif dengan menggunakan kapal perang, antara lain KRI Gulamah-869 yang menyasar pulau kecil di wilayah Biak Numfor.

Serbuan vaksinasi Covid-19 juga dilancarkan Lantamal IX dengan menggelar Posko Vaksinasi di Rumkital dr. FX. Suhardjo Lantamal IX Ambon Maluku, setiap hari kerja.  Ditangani tujuh vaksinator Rumkital dr. FX. Suhardjo. Setiap hari target sebanyak 100 orang. Hingga saat ini (23/11/2021), Lantamal IX beserta Lanal jajaran telah memberikan sebanyak 37.706 dosis vaksin, disuntikkan kepada masyarakat baik dosis pertama maupun dosis kedua.

Sementara itu, serbuan vaksinasi di ujung paling timur, Lantamal XI Merauke melancarkan serbuan dipusatkan di Balai Kampung Nggutibob Sermayam II Distrik Tanah Miring Kab. Merauke. Dengan dua dokter umum dan tenaga vaksinator yang berasal dari Diskes Lantamal XI berhasil menyuntikkan 47 dosis vaksin pertama dan kedua jenis Zinovac kepada masyarakat yang hadir.

Sedangkan Lanal Timika juga melaksanakan serbuan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat pesisir, dan para nelayan di Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Pomako. Pelaksanaan vaksinasi ini sebagai bentuk semangat dan optimisme seluruh komponen masyarakat, untuk bahu-membahu dan bergotong royong menyelesaikan pandemi Covid-19, menerapkan protokol kesehatan dan vaksinasi Covid-19, serta memberikan apresiasi kepada semua pihak, yang telah berkontribusi dalam penanganan Covid-19.

Melihat antusiasme warga masih tinggi mendapatkan vaksin, Lanal Timika terus menggalakan vaksinasi, khususnya bagi warga pesisir maupun anak sekolah, agar terhindar dari serangan wabah Covid-19, dan meminimalisir bertambah angka penderita Covid-19.

Kadispen Koarmada III Kolonel Laut Drs. Abdul Kadir, M.A.P.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Koarmada III dan Jajaran Terus Gelar Vaksinasi Covid-19 di Kota dan Pulau Kecil

Trending Now

Iklan