BREAKING NEWS
 

Satpolairud Polres Sibolga Laksanakan Pembinaan Nelayan, Situasi Perairan Aman dan Kondusif


Sibolga, wartapembaruan.co.id
– Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Sibolga melaksanakan kegiatan kepolisian perairan selama 1x24 jam pada hari Kamis,(8/1//2026).Secara umum, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah perairan hukum Polres Sibolga terpantau aman, kondusif, dan terkendali.

Berdasarkan laporan kegiatan harian, Satpolairud Polres Sibolga tidak melaksanakan patroli perairan, patroli perbatasan, patroli hotspot dan quick response, kegiatan penegakan hukum (gakkum), sambang nusa, Polisi RW, poliklinik terapung, perpustakaan terapung, sapu bersih sampah di laut, serta kegiatan riksa dan binluh, karena tidak terdapat potensi gangguan maupun kejadian yang menonjol.

Namun demikian, Satpolairud Polres Sibolga tetap melaksanakan kegiatan pembinaan masyarakat (Binmas) perairan. Pada Kamis,(8/1/2026).Sekitar pukul 09.30 WIB, Aiptu R. Tanjung, S.H. bersama Bripka F. Sembiring melaksanakan kegiatan sambang kepada masyarakat nelayan di Pelabuhan Perikanan Nusantara Sibolga, Kelurahan Pondok Batu, Kecamatan Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah. Dalam kegiatan tersebut, personel Satpolairud menyampaikan imbauan kamtibmas kepada para nelayan agar senantiasa menjaga keselamatan berlayar serta bersama-sama menciptakan situasi perairan yang aman dan kondusif.

Selain itu, terdapat dua kegiatan lainnya yang turut dilaksanakan, yaitu Aipda Marwanto, S.H. dan Aipda Natal Tobing melaksanakan piket jaga Mako Satpolairud Polres Sibolga selama 1x24 jam dengan situasi aman dan terkendali. Selanjutnya, personel Satpolairud Polres Sibolga juga mengikuti kegiatan apel pagi di Mapolres Sibolga yang dipimpin langsung oleh Wakapolres Sibolga, Kompol Arifin B. Tampubolon, S.H., yang berlangsung dalam keadaan tertib dan kondusif.

Selama pelaksanaan tugas, tidak ditemukan adanya kejadian menonjol maupun gangguan kamtibmas di wilayah perairan hukum Polres Sibolga. Program unggulan dari Kabaharkam dan Korpolairud Baharkam Polri juga tidak mencatat adanya kegiatan khusus pada hari tersebut.

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa situasi kamtibmas Satpolairud Polres Sibolga selama 1x24 jam berada dalam kondisi aman, kondusif, dan terkendali, serta seluruh kegiatan kepolisian berjalan sesuai dengan rencana dan tugas pokok yang telah ditetapkan.(M.T)

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image