Iklan

Peduli Pendidikan, FORPEPEL Serahkan Bantuan Untuk Pelajar Kurang Mampu di Nagari Pematang Panjang

warta pembaruan
30 Januari 2021 | 3:55 AM WIB Last Updated 2021-01-29T21:10:57Z
Wartapembaruan.co.id, Sijunjung - Forum Peduli Pelajar Nagari Pematang Panjang (FORPEPEL), serahkan bantuan untuk pelajar kurang mampu di Nagari Pematang Panjang (Kamis, 28/01/ 2021).

Dalam acara tersebut turut hadir, Wali Nagari Pematang Panjang, ketua BPN, ketua KAN dan kepala jorong sekenagarian Pematang Panjang. Acara ini juga bersamaan dengan penyerahan bantuan untuk disabilitas/anak cacat yang masih di bawah tanggungan orang tua yang juga merupakan program dari pemerintahan Nagari Pematang Panjang.

"Sebuah apresiasi dari kita untuk FORPEPEL yang telah peduli terhadap pelajar Nagari Pematang Panjang" ujar Wali Nagari Pematang Panjang Dalam sambutannya.

Bantuan tersebut berbentuk seperangkat perlengkapan sekolah, seperti tas, buku tulis, dan sejumlah ATS (Alat Tulis Sekolah) lain nya.

Ilham Kurniawan Ketua FORPEPEL dalam sambutannya menyampaikan, "Jika ada tetangga kita atau pun warga dari bapak jorong yang putus sekolah karna masalah biaya kami mohon hubungi kami selaku pengurus FORPEPEL, harapan kami tidak ada anak nagari pematang panjang yang putus sekolah hanya karna masalah biaya pendidikan".

"Sumber dana bantuan itu berasal dari kotak infak FORPEPEL yang ada di 3 mesjid yg ada di Nagari Pematang  Panjang, Mesjid Jihad Jorong Duri, mesjid Nurul Yaqin Jorong Koto Tangah, Mesjid Nurut Taufiq jorong Kalumpang." Tutur Ilham.

Dalam acara tersebut mentor FORPEPEL bapak Kadri Yusuf mengusulkan tentang pembuatan sebuah yayasan peduli pelajar untuk Nagari Pematang Panjang.

Di penghujung acara tidak lupa Pengurus FORPEPEL mengucapkan terimakasi banyak kepada masyarakat Pematang Panjang yang telah memberikan amanah untuk menyalurkan bantuan ke pelajar Nagari Pematang Panjang, terutama jema'ah 3 mesjid yg ada di nagari pematang panjang.

( Fauzaki Aulia)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Peduli Pendidikan, FORPEPEL Serahkan Bantuan Untuk Pelajar Kurang Mampu di Nagari Pematang Panjang

Trending Now

Iklan