Iklan

Jenderal TNI Andika Perkasa Akan Dilantik Senin

warta pembaruan
05 November 2021 | 8:54 AM WIB Last Updated 2021-11-05T02:53:58Z

Jakarta, www.wartapembaruan.co.id – Calon Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa kemungkinan dapat dilantik oleh Presiden Joko Widodo pada Senin (8/11/2021) siang atau Senin sore apabila Rapat Paripurna DPR RI yang mengesahkan calon tunggal Panglima TNI itu bisa digelar Senin pagi.

Komisi I DPR RI sendiri telah memutuskan untuk menggelar uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) calon Panglima TNI Andika Perkasa pada Sabtu (6/11). Anggota Komisi I DPR RI Fraksi Golkar Dave Laksono mengatakan di Jakarta, Kamis (4/11/2021), pelaksanaan fit and proper test pada Sabtu agar Andika Perkasa bisa segera dilantik menjadi Panglima TNI.

"Biar cepat saja sebenarnya. Tidak ada alasan dan kekhawatiran apa-apa," kata Dave. Menurutnya, hari Sabtu masih merupakan masa sidang DPR, sehingga tidak masalah fit and proper test digelar hari itu.  Dengan demikian, katanya, Andika Perkasa bisa segera dilantik menjadi Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto yang memasuki masa purnatugas.

Dikemukakan, Marsekal Hadi TJahjono sudah akan pensiun, jadi sebelum pensiun, sudah ada Panglima TNI yang baru. Senin minggu depan, katanya, diharapkan Andika Perkasa sudah dilantik menjadi Panglima TNI setelah sebelumnya disahkan pada Sidang Paripurna DPR.

Sementara itu Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, rangkaian fit and proper test calon Panglima TNI digelar mulai Kamis (4/11/2021), diawali rapat internal Komisi I DPR, dilanjutkan uji kelayakan dan kepatutan.

Ketua DPR  Puan Maharani menyebut fit and proper test akan segera digelar, dan hasil fit and proper test akan dibawa ke Rapat Paripurna DPR RI pada Senin, 8 November 2021. "Jadi dalam lima hari ke depan sudah ada keputusan DPR untuk calon Panglima TNI," kata Puan Maharani.

Anggota Komisi I DPR Bobby Adhityo Rizaldi menambahkan, Rapat dengar pendapat umum (RDPU) dalam rangka fit and proper test terhadap Andika Perkasa digelar Sabtu (6/11/2021) pada pukul 10.00 WIB.

Dikemukakan, Komisi I DPR akan menggelar RDPU dalam rangka penyampaian visi dan misi calon Panglima TNI yang akan dihadiri oleh Andika Perkasa. Acara RDPU akan digelar secara terbuka pada bagian penyampaian visi dan misi, lalu dilanjutkan secara tertutup pada bagian penyampaian strategi dan kebijakan.

Usai pemaparan oleh calon Panglima TNI, katanya, masing-masing fraksi akan mendapat waktu untuk melakukan pendalaman atau tanya jawab, dan calon Penglima TNI akan langsung memberikan jawabannya.

“Setelah selesai fit and proper test, Komisi I DPR akan menggelar rapat internal pada Sabtu siang untuk memberikan persetujuan. Jadi satu hari selesai semua, dan Senin langsung dibawa ke Rapat Paripurna DPR. Jadi kalau bisa rapat paripurna itu Senin pagi, dan Senin sore sudah ada pelantikan oleh Presiden," kata Bobby. (ys_soel)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Jenderal TNI Andika Perkasa Akan Dilantik Senin

Trending Now

Iklan