Iklan

Sentil Dampak Industri, PB IMABARA Ingatkan Perusahaan Industri Kurangi Emisi Karbon

warta pembaruan
27 April 2022 | 11:31 PM WIB Last Updated 2022-04-27T16:31:39Z


Batubara, Wartapembaruan.co.id -- Banyaknya perusahaan Industri di kabupaten batu bara kini menjadi atensi banyak kalangan di kabupaten Batubara, salah satunya dari Pengurus Besar Ikatan Mahasiswa Batubara (PB IMABARA). Atensi Imabara ini dilakukan bertepatan peringatan hari bumi  2022 , yang diselenggarakan pada Selasa 26 April 2022.

Dalam rangka memperingati hari bumi tahun 2022 itu, Pengurus Besar Ikatan Mahasiswa Batu Bara dan Perhimpunan mahasiswa pemuda batu bara menggelar diskusi dan konsolidasi Bertajuk “Dampak Industri terhadap lingkungan dan alam sekitar kita”.

Di peringatan hari bumi yang fokus membahas isu-isu lingkungan dan perubahan iklim itu,  Imabara menilai  harus ada gerakan yang digaungkan dalam setiap perayaan Hari Bumi ini setiap tahunnya.

Menurut Ketua PB Imabara Bidang pengelolaan SDA dan Lingkungan Hidup,  ia mengingatkan perusahaan- perusahaan undustri yang ada di kabupaten batu bara untuk menurunkan emisi karbon dengan serius, untuk mencegah dampak perubahan iklim yang lebih parah.

“Perubahan iklim ini tentu sangat berbahaya, dengan penaikan suhu, itu akan mengakibatkan naiknya permukaan laut, dan itu akan membunuh sebagian besar kehidupan laut, serta bajak merusak ketahanan pangan,"kata Khairia, ketua PB Imabara Bidang Lingkungan Hidup dalam keterangan tertulisnya, rabu (27/04/2022).

Ia juga menilai, bahwa masih ada beberapa industri juga tidak ramah lingkungan. Yang sangat berdampak menurunnya kualitas udara bersih, dan pencemaran air laut.

“Sampai detik ini, belum ada kita rasakan kebijakan perusahaan  Industri  untuk bagaimana berupaya mengurangi polusi dan tercemarnya air laut. Belum lagi soal Tanggung Jawab sosial dan lingkungan. Apa yang sudah di perbuat perusahaan,?,"ungkap Khariah

Sementara itu, tokoh mahasiswa asal Batubara yang juga wakil presiden mahasiswa universitas sumatera Utara (USU) juga mengingatkan agar perusahaan-perusahaan industri Di batu bara  lebih peduli persoalan lingkungan.

Ia juga mendesak, agar pihak perusahaan industri di batu bara menjadikan icon penting perusahaan yang  bersahabat dengan lingkungan.

"Perusahaan industri harus ramah lingkungan, dengan mengedepankan pengurangan emisi karbon dan kegiatan-kegiatan lingkungan lainnnya,"pungkas Anas, Wapresma USU.

Hasil diskusi pada 26 April kemarin, Imabara mengaku akan merekomendasikan kajian soal lingkungan ini ke para perusahaan industri, dan Pemkab Batu Bara.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sentil Dampak Industri, PB IMABARA Ingatkan Perusahaan Industri Kurangi Emisi Karbon

Trending Now

Iklan