Jambi, Wartapembaruan.co.id -- Kepala Kanwil Kemenkum Ham Provinsi Jambi Mhd Jahari Sitepu, melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Lapas Kelas II B Muara Tebo, Rabu (18/08/2021).
Kedatangan Kakanwil Kemenkum Ham Jambi beserta rombongan langsung disambut Kalapas Kelas II B Muara Tebo Reindhards Indra Pitoy.
Kakanwil Kemenkum Ham Jambi Mhd Jahari langsung mengecek dapur umum dan ketersediaan bahan makanan, maupun menu makanan yang akan disajikan kepada warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lapas Tebo.
Bukan hanya mengecek, Kakanwil juga mencicipi makanan untuk WBP.
Setelah mencicipi makanan, Mhd Jahari Sitepu merasa puas dengan sajian menu makanan. Dari rasa, kualitas maupun penyajiannya sangat memuaskan,ia pun mengingatkan untuk selalu menjaga kebersihan dapur.
Bukan hanya melakukan pengecekan dapur saja, Kakanwil Kemenkum Ham Jambi Mhd Jahari Sitepu juga memberikan arahan tentang Penguatan wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih dan melayani (WBBM) kepada seluruh pegawai Lapas Tebo.
Mhd Jahari Sitepu berpesan kepada seluruh pegawai Lapas Tebo agar selalu menjalankan protokol kesehatan (Prokes) dalam melaksanakan tugas sehari-harinya. Terutama memakai masker agar udara yg tidak baik juga dapat tersaring.
"Dalam proses menuju WBK ini semua Tim Pokja agar dapat melaksanakan perintah yang diminta oleh Sekjen, Itjen, Kanwil dan tetap ikuti arahan pimpinan."imbaunya. (AViD)
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id -- 2 (dua) Konsultan Hukum Noverianus Samosir, SH dengan Christian Adrianus Sihite, SH hari senin, tanggal 2...
-
Bogor, Wartapembaruan.co.id – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Aster Panglima TNI Mayjen TNI Mohammad Naudi Nurdika...
-
BOGOR, Wartapembaruan.co.id — Tim investigasi media ibu kota melakukan penelusuran pada Senin (5/5/2025) terhadap proyek ketahanan pangan d...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id -- Calon Ketua Umum KONI Provinsi Jambi, Budi Setiawan mengantarkan langsung formulir dan berkas pencalonan Ket...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Ketua Cabor Indonesia Beladiri Campuran Amatir Mixed Martial Arts (IBCA MMA) Provinsi Jambi, Rahmat memberika...