Iklan

Demo Besar-Besaran, Lanud Rsn Siagakan PHH

warta pembaruan
12 April 2022 | 9:46 AM WIB Last Updated 2022-04-12T02:46:26Z

Dansathanlan Letkol Pas Ade Afandi sedang memberikan pengarahan kepada PPH

Pekanbaru, Wartapembaruan.co.id - Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Andi Kustoro, S.E., yang diwakili oleh Komandan Satuan Pertahanan Pangkalan (Dansathanlan) Letkol Pas Ade Afandi siagakan satu SSK Pasukan Anti Huru Hara (PHH) yang sudah terlatih, guna antisipasi demo besar-besaran seluruh Indonesia termasuk Kota Pekanbaru-Riau, yang disponsori mahasiswa, Pekanbaru, Senin (11/4/22).

Komandan Sathanlan Lanud Roesmin Nurjadin Letkol Pas Ade Afandi mengatakan, sesuai arahan pimpinan untuk menantisipasi demo besar-besaran agar Lanud Rsn menyiagakan Pasukan Anti Huru-Hara, gunanya untuk tindakan preventif apabila ada hal-hal yang tidak diingingkan terjadi.

"Dalam kondisi dan situasi bagaimanapun , kita sebagai PHH harus tetap siap siaga, meskipun polisi mengendalikan demo tersebut, namun kita sebagai PHH Lanud Rsn, tentunya prioritaskan keamanan pangkalan dan bandara, karena ini adalah aset negera yang harus dilindungi",kata Ade.

Kemudian Letkol Pas Ade Afandi menjelaskan,  PHH ini sebagai antisipasi apabila apabila dalam demo ditunggangi provokator atau oknum yang tidak menginginkan demo berjalan tertib dan akhirnya menimbulkan tindakan anarkis.

"Dalam proses pengamanan, PHH harus tetap mengikuti prosedur dan tidak melakukan tindakan refresif, lakukan dengan humanis, arif dan bijaksana dan tidak terpancing emosional",ucap Ade.

Lebih lanjut Dansathanlan mengatakan, kepada seluruh PHH  Lanud Rsn, tugas PHH hanyalah sebagai kekuatan supporting atau membantu Kepolisian dalam melakukan Kamtibmas.

Turut hadir Kadisops Lanud Rsn Letkol Pnb Asri Efendi Rangkuti, menyaksikan persiapan PHH dalam mengamankan demontrasi.

Selama pengamanan Demo berjalan dengan aman dan lancar.

Juntak
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Demo Besar-Besaran, Lanud Rsn Siagakan PHH

Trending Now

Iklan