Iklan

Diakhir Masa Jabatannya, Danrem 022/Pantai Timur Lakukan Jam Komandan

warta pembaruan
10 Agustus 2023 | 3:52 PM WIB Last Updated 2023-08-10T08:52:36Z




Pematang Siantar, Wartapembaruan.co.id
-- Komandan Korem (Danrem) 022/Pantai Timur Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., menyempatkan waktu untuk memberikan pengarahan (Jam Komandan) kepada Prajurit dan PNS Makorem serta Disjan, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Lapangan Makorem Pantai Timur, Km. 3,5 Nagori Siantar Estate Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun, Kamis (10/08/2023).

Danrem menyampaikan jam komandan dilaksanakan untuk menyampaikan beberapa hal kepada prajurit, dalam pengarahan tersebut Danrem berpesan kepada prajurit agar membina keluarga dengan baik, masalah dalam kehidupan ini pasti ada, tetapi solusi juga ada, oleh karena itu selesaikan masalah tanpa masalah karena kesuksesan berasal dari keluarga, pesannya.

Mengenai akan berakhirnya masa tugasnya sebagai Danrem 022/PT, Danrem mengungkapkan mohon maaf atas nama pribadi dan keluarga apabila ada kesalahan maupun kekurangan selama memimpin, ada salah atau kurang selama memimpin baik sengaja maupun tidak sengaja dengan tulus saya minta maaf, terima kasih kepada seluruh Prajurit dan PNS yang telah mendukung pelaksanaan tugasnya selama menjabat sebagai Danrem 022/Pantai Timur, ucapnya.

Terlepas ada kekurangan selama memimpin itu berarti kesalahan saya sebagai Danrem yang belum sempurna, tetapi secara garis besar tugas-tugas yang diberikan dapat dilaksanakan dengan baik. Terima kasih atas bantuan, kerja sama dan kolaborasinya sehingga tugas-tugas yang diberikan pimpinan atas dapat kita laksanakan dengan baik, ungkapnya.

Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., mengatakan, seperti peribahasa Gajah Mati Meninggalkan Gading, Harimau Mati Meninggalkan Belang, mengandung arti bahwa manusia mati akan dikenang dari jasa atau semua perbuatannya. Perbuatan baik ataupun buruk akan tetap dikenal meskipun seseorang sudah mati. Nama baik itu lebih berharga daripada harta, karena disaat seseorang wafat, nama baik lah yang dikenang. Sebaliknya jika perbuatannya buruk selama hidupnya, maka nama buruk/belangnya lah yang terlihat atau terungkap pada saat kematian, tutup Danrem.

Turut hadir dalam Jam Komandan tersebut antaralain, Kasrem 022/PT, para Kasadisjan, para Kasi Rem 022/PT, Kapenrem 022/PT, para Perwira, Bintara dan Tamtama serta Pegawai Negeri Sipil Korem 022/PT.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Diakhir Masa Jabatannya, Danrem 022/Pantai Timur Lakukan Jam Komandan

Trending Now

Iklan